
Becak merupakan suatu moda transportasi darat tradisional, meskipun becak sudah mulai ditinggalkan oleh masyarakat pada umumnya. Namun berbeda dengan Yogyakarta, becak merupakan moda transportasi yang cukup diminati para wisatawan karena dirasa cocok jika digunakan untuk menikmati suasana Yogyakarta. Sebagai salah satu moda transportasi yang sampai saat ini masih diminati oleh wisatawan, terutama becak kayuh yang merupakan satu kendaraan yang begitu khas dan mempunyai nilai budaya penting di Kota Yogyakarta dan sekitarnya. Terlebih keliling Malioboro, Jogja dengan naik becak di malam hari akan memberikan sensasi tersendiri bagi wisatawan.
[Read more…]