Sobat Properti, sebagian besar dari kita mungkin belum tau apa itu Slab? Slab merupakan istilah dalam dunia konstruksi bangunan yang digunakan untuk menyebutkan suatu struktur plat lantai dengan beton yang bertulang. Sobat Properti ingin tahu lebih jelas? Berikut ulasan secara lengkap pengertian slab, fungsi dan juga jenis-jenisnya. Yuk, simak artikel ini untuk mengetahui fungsi dan jenis slab dalam kontruksi bangunan rumah.
Pengertian Slab
Slab adalah suatu sebutan yang sering digunakan untuk struktur plat lantai serta beton bertulang. Lempengan slab umumnya berupa elemen-elemen horizontal.
Fungsi Slab Pada Banganun
Setelah Sobat Properti mengetahui pengertian slab, mungkin Sobat Properti bertanya-tanya selanjutnya, apa fungsi lempengan ini pada bangunan? Baiklah, seperti penjelasan sebelumnya, fungsi slab yaitu untuk menyalurkan beban mati maupun hidup ke sebuah rangka pendukung vertikal. Hal ini bertujuan supaya dapat memperkuat dan meningkatkan kekakuan struktur pada bangunan.
Oleh karena itu, tidak heran jika teknik slab sering digunakan dalam berbagai pekerjaan bidang konstruksi, seperti pada kontruksi bawah jembatan, lantai, bahkan atap gedung. Di samping itu Sobat Properti, slab merupakan salah satu alternatif praktis pada bangunan karena pada proses penggunaannya tergolong cukup sederhana. Meski demikian, kualitas dari penggunaan teknik slab juga tidak perlu Sobat Properti ragukan.
Jenis-Jenis Slab
Ada dua jenis slab yang paling umum dipakai dalam bidang konstruksi diantaranya sebagai berikut :
1. One Way Slab
One way slab merupakan jenis slab satu arah yang menggunakan balok pada dua sisi yang berlawanan guna untuk menopang beban searah. Adapun ciri one way slab yaitu memiliki perbandingan (rasio) antara panjang dan lebar sama dengan atau lebih besar dari keduanya.
2. Two Way Slab
Jika one way slab merupakan jenis pelat dengan balok pada dua sisinya, maka two way slab yaitu jenis pelat dua arah yang dipikul oleh balok di empat sisi dan dalam jenis slab ini, beban akan ditopang dari dua arah berbeda. Selanjutnya, perbandingan (rasio) antara panjang dan lebarnya ialah kurang dari dua.
Demikian artikel mengenai pengertian slab, fungsi, serta jenis-jenisnya yang patut Sobat Properti ketahui, Semoga artikel ini membantu Sobat Properti sekalian.
Leave a Reply