Bagian konstruksi bangunan merupakan komponen yang detail dan perlu diperhatikan saat membangun hingga menjadi sebuah rumah. Mengetahui bagian-bagian konstruksi bangunan rumah merupakan pengetahuan dasar yang harus dimiliki setiap orang yang akan membangun rumah baru atau merenovasi rumah. Pasalnya rumah merupakan aset jangka panjang yang perlu dilakukan perawatan. Mengetahui bagian konstruksi bangunan sangat berguna saat kita akan memilih komponen bangunan yang tepat dan berkualitas. Apa saja bagian konstruksi rumah yang perlu diketahui dan fungsinya? Yuk simak ulasan berikut ini.
1. Fondasi
Fondasi merupakan bagian konstruksi bangunan yang akan menentukan tingkat kekokohan bangunan dan jenis beban yang akan menompangnya. Bagian ini terletak paling dasar dan kontak langsung dengan tanah. Pembangunan dan penentuan fondasi harus tepat agar aman dan tidak longsor atau menyebabkan bangunan roboh.
2. Balok Sloof
Balok sloof diletakan di atas fondasi yang berguna untuk mendistribusikan beban bangunan secara merata, dan berfungsi sebagai pengikat antara bangunan dan pondasi di bawahnya agar bangunan tetap kuat. Dengan adanya sloof maka akan membantu fondasi dalam menahan beban sehingga mampu mencegah bangunan turun karena faktor perbedaan kemampuan tanah dalam menahan beban.
3. Konstruksi Bangunan Bagian Dinding
Dinding diletakan pada bagian atas balok sloof, dinding sebagai pemisah antara bagian dalam dan luar rumah sehingga bangunan berdiri dan mulai berbentuk seperti rumah yang diinginkan. Dinding juga berfungsi sebagai penahan antara bagian bawah dan atas pada bangunan.
4. Ventilasi
Ventilasi berfungsi untuk keluar dan masuk udara dalam ruang serta tempat masuknya cahaya agar ruangan tidak lembab. Peletakan ventilasi dalam sebuah bangunan harus tepat agar berfungsi lebih optimal dan lebih nyaman.
5. Kolom
Bagian yang berfungsi sebagai penyangga dan sebagi pengikat antar dinding agar lebih kuat yaitu kolom, bagian ini biasanya dibuat dari besi dan beton agar kuat dari tarikan dan tekanan.
6. Balok Latei
Balok latei terletak diatas kusen pintu dan jendela yang berfungsi untuk menahan bagian atas pada konstruksi bangunan, selain itu juga untuk menahan agar kusen pintu atau jendela tidak mudah melengkung dan tetap kuat.
7. Kuda-kuda atau Rangka Atap
Kuda-kuda adalah rangka yang berbentuk segitiga umumnya terbuat dari balok kayu atau baja ringan. Bagian kuda-kuda juga berperan sangat penting dan wajib ada karena berfungsi sebagai penyangga rangka atap yang terdiri dari usuk, reng, dan genteng agar bagian atap tidak roboh dan kuat.
8. Atap
Konstruksi bangunan terakhir yang terletak pada bagian luar dan paling atas yaitu atap. Atap berfungsi untuk melindungi penghuni rumah dari cuaca dan benda dari luar. Atap juga memiliki banyak jenisnya sehingga perlu diperhatikan juga material dan ketahananya agar sesuai dengan kebutuhan.
Nah bagaimana Sobat Properti, sudah jelas bukan bagian-bagian dasar konstruksi bangunan? Yuk bangun rumah Di Jogja dengan kualitas terbaik dan terencana bersama Maria Properti. Kami menyediakan kavling siap bangun di dekat kampus UII Yogyakarta yang bisa menyesuaikan dengan kebutuhan Sobat loh. Klik link di bawah untuk info lebih lanjut.
Leave a Reply