Investasi properti seperti tanah, rumah, apartemen dan jenis properti lainnya adalah investasi yang diminati oleh sebagian orang. Alasan kenapa investasi properti di bidang tanah, rumah atau apartemen diminati adalah karena harganya yang cenderung naik bahkan tidak turun.
Salah satu faktor yang menjadi pertimbangan konsumen terhadap properti adalah akses lokasi dan jarak dan waktu yang ditempuh ke tempat kerja atau jarak dari tempat tinggal ke fasilitas layanan publik lainnya seperti pusat kesehatan atau pusat perbelanjaan. Semakin strategis lokasi yang dipilih semakin mahal harganya.
Hal lain yang dapat mempengaruhi minat konsumen terhadap investasi properti adalah:
- Bukan daerah banjir
- Keamanan lingkungan terjamin
- Dekat dengan jalan tol atau jalan raya
Namun, apabila anda ingin berinvestasi properti berupa rumah atau apartemen manakah yang lebih baik? Baik rumah maupun apartemen dengan harga dan lokasi yang sama dapat berbeda hasil investasinya. Sebab, setiap jenis properti memang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Kelebihan Investasi Rumah
- Rumah dapat dijadikan sebagai Jaminan Kredit di bank
- Rumah dapat disewakan kepada orang lain sehingga pemilik akan mendapatkan tambahan passive income tiap tahun
- Tingkat kenaikan harga umumnya lebih tinggi dibandingkan apartemen
Kekurangan Investasi Rumah
- Nilai Bangunan mengalami penyusutan hingga mencapai 10 persen per tahun sehingga rumah harus direnovasi untuk menaikkan harga jual
- Jika diperlukan maka ada biaya yang harus dikeluarkan untuk asuransi rumah
- Jika rumah disewakan, maka anda harus memastikan bahwa penyewa rumah dapat bertanggung jawab terhadap rumah yang disewanya
Lalu, bagaimana dengan investasi Apartemen?
Kelebihan Investasi Apartemen
- Di apartemen biasanya memiliki fasilitas yang lengkap seperti pusat kebugaran, jogging track, kolam renang, taman terbuka hijau, pusat pertokoan dsb
- Harga sewa per unit apartemen yang tipe studio biasanya lebih murah
- Unit apartemen bisa disewakan harian, mingguan kepada orang lain
Kekurangan Investasi Apartemen
- Luas apartemen lebih kecil ketimbang rumah
- Tidak bisa direnovasi bentuk unit apartemen sesuai keinginan, Hanya bisa merubah interior saja
- Bila diajukan sebagai jaminan kredit nilainya lebih kecil ketimbang rumah
Kesimpulan
Dengan melihat perbandingan diatas baik rumah maupun apartemen di lokasi dan harga yang sama memiliki keunikan masing-masing. Tips bagi anda yang ingin menentukan pilihan investasi rumah atau apartemen hal yang harus diperhatikan adalah budget yang anda keluarkan.
Unit apartemen di tengah kota mahal harganya. Begitu juga dengan rumah di tengah kota juga sudah mahal.
Sekarang memang sudah banyak bank yang menawarkan kredit kepemilikan properti dengan uang muka ringan. Namun, anda jangan langsung tertarik begitu saja. Anda juga harus mempertimbangkan cicilan perbulan dan jangka pinjamannya. Jangan sampai niatnya dapat untung dari investasi properti malah jadi rugi.
Jika anda berminat investasi rumah, Maria Properti memiliki rumah type 56 dan type 70 di Yogyakarta. Hubungi Customer Support Maria Properti untuk informasi lebih lanjut dan negosiasi.
Leave a Reply