Mall termasuk dalam public area yang paling banyak dikunjungi masyarakat. Yang mana dalam setiap detail perencanaannya perlu dipertimbangkan. Salah satu hal yang perlu dipertimbangkan yakni sistem drainase mall. Kemudian komponen drainase untuk mall yang digunakan harus sesuai dengan kondisi sistem drainasenya.
Mall merupakan sebuah pusat perbelanjaan yang biasanya berlokasi di daerah dekat perumahan dan dibangun menyamping atau melebar. Hal tersebut dilakukan karena harga tanah di daerah dekat perumahan biasanya relatif lebih murah dibandingkan dengan pembangunan plaza yang berada di pusat kota. Namun saat ini sering kali kita jumpai mall berada di kawasan kota atau bahkan pusat kota. Bisa kita lihat bahwa hampir setiap kota kini sudah memiliki Mall.
Di dalamnya (Mall) terdapat beberapa toko mulai dari yang kecil hingga besar serta menjual berbagai produk mulai dari mainan anak, pakaian (fashion), accesories, kosmetik, hingga berbagai makanan ringan dan makanan berat dapat dengan mudah kita temukan di mall.
Tidak hanya sebagai pusat perbelanjaan saja, mall juga memiliki beragam fungsi dan kegunaan lain. Seperti digunakan sebagai tempat nongkrong, ketemuan, meeting, tempat makan, tempat hiburan, bahkan bisa menjadi destinasi untuk jalan-jalan (refreshing) sebagai sarana penghilang penat setelah lelah bekerja. Selain itu masih banyak kegunaan lainnya.
Mall sudah menjadi salah satu tempat wajib yang harus dikunjungi setiap pekannya. Hal tersebut membuat mall tidak pernah sepi akan pengunjung baik saat weekday maupun weekend. Terutama weekend banyak pengunjung akan berdatangan ke mall dengan berbagai maksud dan tujuannya. Hal tersebut menuntut dalam pembuatan mall dibuat seapik dan senyaman mungkin agar para pengunjung tidak jenuh ketika berada di dalamnya. Semua hal harus diperhatikan sedetail dan serinci mungkin dalam perencanaan pembangunan. Bukan hanya lingkungan dalam mall (interior) saja yang harus diperhatikan namun lingkungan luar (kawasan luar mall) juga perlu mendapat perhatian khusus. Adapun salah satu hal yang harus diperhatikan yakni sistem drainase.
Sistem drainase yang digunakan harus sesuai dengan kondisi lingkungan dan lapangan seperti apa. Baik drainase dalam gedung (Mall) maupun luar haruslah sesuai agar tidak terjadi masalah dan mengganggu aktivitas dikemudian harinya. Drainase dalam Mall berfungsi untuk mengalirkan air hujan atau air permukaan menuju saluran-saluran yang telah disediakan ataupun mengalirkan ke gorong-gorong supaya tidak terjadi banjir atau genangan di lingkungan Mall yang mana dapat mengganggu aktivitas pengunjung.
Komponen Drainase Untuk Sistem Drainase Mall
Untuk komponen drainase sendiri yang biasa digunakan di kawasan Mall yakni Manhole Cover, Grill, ataupun Grating.
Manhole Cover digunakan untuk menutup lubang saluran drainase supaya tidak mengganggu aktivitas di atasnya. Selain itu manhole cover juga dapat mengurangi bau yang kurang sedap yang dikeluarkan dari saluran drainase. Manhole cover juga berfungsi untuk menutup lubang yang digunakan sebagai jalur untuk merawat ataupun memperbaiki saluran drainase ketika terjadi masalah.
Sedangkan komponen drainase grill dan grating digunakan untuk mengalirkan air hujan maupun air permukaan ke saluran drainase. Selain itu grill dan grating juga digunakan untuk menyaring sampah dan kotoran yang hanyut karena air hujan sehingga tidak masuk ke saluran drainase yang mana dapat menyumbat saluran.
Penggunaan komponen drainase jenis grating pada Mall biasanya dipasang di area parkir. Mengingat area parkir berada di area paling rendah (basement) sehingga perlu adanya grating untuk mengalirkan air ketika hujan tiba supaya tidak terjadi banjir di area parkir. Sedangkan grill serta manhole cover biasanya ditempatkan untuk area luar mall (kawasan mall).
Untuk info lebih lanjut, konsultasi dan pemesanan komponen drainase besi cor, Anda bisa menghubungi Team Maria Infiniferro.
Leave a Reply