Laguna Depok merupakan salah satu destinasi wisata air di Jogja yang kini sedang viral karena pesona dan beragam aktivitas yang bisa dilakukan disekitar Laguna. Laguna terletak di Depok, Parangtritis, Kretek, Bantul, Yogyakarta. Lokasi Laguna tidak jauh dari pantai-pantai di Selatan kota Jogja. Akses menuju lokasi sangat mudah yaitu sobat cukup berjalan menuju arah Pantai Parangtritis, Laguna berada kurang lebih 200 meter dari tempat retribusi.
Laguna Depok merupakan muara dari Sungai Opak yang berbatasan dengan Pantai Selatan Yogyakarta. lokasi yang menawarkan pemandangan air yang luas dan indah dipadukan dengan daratan yang masih hijau dan sejuk tentunya membuat daya tarik wisatawan terus meningkat. Selain menjadi tempat healing juga bisa melakukan banyak aktivitas yang menyenangkan bersama rekan, kerabat dan keluarga.
Daya Tarik Laguna Depok
Laguna Depok terletak membentang luas di bawah jembatan Kretek yang cantik dan ikonik di Bantul. Pemandangan jembatan yang cantik sepanjang 1.900 meter dan air Laguna yang berwarna hijau dan jernih menjadikan lokasi menjadi lebih aesthetic. Sisi romantis Laguna pada sore hari yaitu keindahan Sunset yang tampak begitu sempurna jika dilihat dari Laguna. Begitu juga kesejukan udara pagi yang masih segar dan melihat warga sekitar yang memulai untuk bertani sangat cocok untuk menenangkan diri dari kesibukan sehari-hari. Waktu yang sangat cocok untuk berkunjung yaitu pada pagi dan sore hari. Sobat bisa melakukan olahraga kecil-kecilan ataupun sekedar bersantai dan menikmati aneka jajanan yang berada dipinggiran.
Untuk masuk kelokasi Sobat cukup merogoh untuk membayar parkir dan retribusi memasuki wisata Parangtritis dengan rincian:
- Tiket masuk retribusi : Ro 10.000/ orang
- Parkir mobil : Rp 5.000/ flat
- Parkir motor : Rp 2.000/flat
Laguna bisa diakses 24 jam, namun dikarenakan masih tahap pengembangan dan penerangan masih terbatas pengunjung disarankan untuk tidak terlalu larut jika berkunjung agar tetap bisa menikmati keindahan Laguna.
Aktivitas Yang Bisa Dilakukan di Laguna Depok:
1.Mencoba berwisata keliling Laguna Depok menggunakan perahu naga
Untuk memberikan pengalaman seru para nelayan disekitar Laguna Depok juga menawarkan pengalaman untuk Sobat yang ingin berkeliling di Laguna. Sobat bisa menggunakan jasa perahu nelayan yang dimodif dengan bentuk naga. Sobat cukup membayar Rp 10.000/orang sudah bisa berkeliling Laguna dan melihat kawasan hutan Mangrove Baros.
2. Wahana Jet Ski
Pengalaman yang seru dan memicu adrenalin yang bisa Sobat coba yaitu dengan menyewa jet ski. Dengan membayar Rp 350.000 per 15 menit dan Rp 650.000 untuk 30 menit sobat sudah bisa menikmati wahana jet ski. Sobat akan diajarkan oleh ahli untuk menggunakan jet ski dan bisa digunakan berboncengan.
3. Menikmati Jajanan di Pasar Sunset
Pada sore hari ditepian Laguna Depok juga terdapat food court yang dikenal dengan Pasar Sunset, buka dari pukul 16.00-21.00 WIB. Berbagai cemilan, minuman, makanan jadul dan kekinian bisa Sobat beli di Pasar Sunset.
4. Memancing
Bagi Sobat yang memiliki hobi memancing, Laguna Depok perlu di coba. Berbagai jenis ikan tawar khas muara bisa Sobat dapatkan jika memancing di Laguna Depok.
5. Menikmati Seafood segar di tepi Laguna
Sobat juga bisa mampir di warung makan sekitar Laguna Depok. Terdapat berbagai menu olahan hasil laut yang masih segar yang bisa Sobat coba dengan harga yang masih terjangkau.
Dengan berbagai aktivitas yang seru yang ditawarkan di Laguna Depok tentu membuat daya pikat pengunjung terus meningkat. Bagaimana Sobat Properti, seru bukan? Yuk berkunjung dan berwisata ke Jogja.
Leave a Reply