
Pictniq adalah destinasi wisata kekinian yang terletak di kawasan Pathuk, Gunungkidul, Yogyakarta. Tempat ini menawarkan pengalaman piknik modern dengan latar belakang perbukitan karst yang memukau, dan terdapat replika bangunan berejarah dan icon dari berbagai dunia sehingga cocok untuk bersantai dan berfoto.
Berbeda dari tempat piknik tradisional, Pictniq di Gunungkidul mengusung konsep taman terbuka yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas menarik. Sobat dapat menikmati area tempat duduk di taman dengan nyaman, spot foto estetik dengan latar belakang pemandangan Kota Jogja ataupun replika bangunan bersejarah, serta pemandangan alam yang menenangkan. Desain tempat ini memadukan unsur alam dan modern, menciptakan suasana yang instagramable dan cocok untuk semua kalangan.
Lokasi dan Harga Tiket Pictniq Gunungkidul

Lokasi Pictniq berada di Ngandong, Patuk, Gunungkidul, Yogyakarta atau sekitar 45 menit dari pusat Kota Yogyakarta menuju arah Timur. Akses jalan yang baik memudahkan wisatawan untuk mencapai lokasi ini, baik menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum. Harga tiket masuk ke lokasi Pictniq Gunungkidul yaitu: hari biasa (Senin-Kamis) siang hari Rp 30.000 dan malam hari Rp 35.000. Saat akhir pekan (Jumat-Minggu) harga tiket siang hari Rp 35.000 dan malam hari Rp 40.000.
Khusus untuk anak-anak di bawah 5 tahun tiket gratis dan untuk orang dewasa usia di atas 65 tahun cukup membayar separuh harga atau mendapatkan diskon sebesar 50%. Untuk hari libur nasional atau event tertentu tarif tiket berbeda yaitu mencapai Rp 50.000.
Suasana dan Kegiatan di Pictniq

Sobat yang tertarik untuk berkunjung ke Pictniq, Sobat bisa merasakan sensasi keliling dunia dalam satu hari di Jogja. Terdapat spot foto dengan latar belakang landmark berbagai bangunan di dunia seperti: Menara Pisa, Colosseum, Japan Gate, hingga Little Santorini.
Selain menikmati keindahan alam, Sobat juga dapat mencicipi berbagai kuliner lokal yang tersedia di area food court di Pictniq Gunungkidul. Menu yang ditawarkan beragam, mulai dari makanan tradisional hingga camilan kekinian, semuanya disajikan dengan harga terjangkau. Fasilitas lain seperti area parkir luas, toilet bersih, dan mushola juga tersedia untuk kenyamanan pengunjung.
Pictniq juga sering menjadi lokasi berbagai acara seperti: acara komunitas, workshop, dan gathering. Suasana yang santai dan fasilitas yang lengkap menjadikan tempat ini pilihan tepat untuk menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman-teman.
Dengan kombinasi keindahan alam, fasilitas modern, dan berbagai aktivitas menarik, Pictniq di Pathuk, Gunungkidul, menjadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat berada di Yogyakarta. Tempat ini menawarkan pengalaman piknik yang berbeda dan menyenangkan, cocok untuk melepas penat dari rutinitas sehari-hari.
Leave a Reply